PELAJARAN DARI SEMUT

1

Posted on : 1:43 PM | By : Zamahsari | In :

Suatu malam saya membuat teh hangat manis untuk menemani saya baca-baca artikel bisnis internet melalui computer. Satu jam tak terasa sambil sesekali minum srutap-srutup. Beberapa saat setelah itu saya ingin minum lagi dan tak sengaja menoleh ke arah gelas. Masya Allah, banyak sekali semut berenang di teh saya. Bagaimana bisa semut kecil masuk ke dalam gelas sedang gelas tersebut saya letakkan di tengah-tengah mangkok yang saya isi air. Bagaiman cara semut berenang dan masuk ke dalam gelas?

Beberapa saat saya perhatikan, ternyata semut tersebut berenang sedikit-demi sedikit untuk mencapai tepi gelas dan banyak juga diantara mereka yang mati di tengah-tengah air, lebih banyak lagi semut yang jadi penonton di samping air.


Dari cerita di atas, mungkin inilah gambaran bahwa kesuksesan yang diibaratkan teh manis harus dicapai dengah tetesan keringat, air mata perjuangan bahkan tidak sedikit yang mengalami kegagalan. Orang yang berpangku tangan diibaratkan sebagai semut di tepi air yang tidak berani berenang menyebrang dan hanya menjadi penonton bagi kesuksesan orang lain dan kegagalan mereka.

Bagi yang saat ini mengalami kegagalan, sesungguhnya itu belumlah gagal, karena kegagalan sesungguhnya hanya bagi orang-orang yang sudah menutup harapan dan mimpinya untuk sukses, berhenti dan tidak mau berusaha lagi. Selama kita masih diberi modal oleh Tuhan berupa umur dan kesehatan berarti pintu untuk mencapai kesuksesan belum tertutup.

Oleh karena itu, sekarang saatnya menentukan pilihan bagi hidup kita, apakah kita mau menjadi pemain yang berjuang sampai berdarah-darah untuk mencapai kesuksesan atau kita berpangku tangan menikmati tontonan dan bertepuk tangan atas kesuksesan orang lain atau kegagalannya.

Saatnya menentukan pilihan... Mohon dukugannya dalam kontes SEO stop dreaming start Action

Silahkan baca review tentang formula bisnis

Share this :

  • Stumble upon
  • twitter

Comments (1)

Jika anda ingin berbisnis online sperti AA GYM yang syah, legal, berbadan hukum negara..disini jawabannya!

Post a Comment